Id-gadget.com – Jika Anda ingin memiliki laptop/notebook gaming, Anda harus melirik produk terbaru dari Asus, Perusahaan yang berbasis di Taiwan ini baru saja meluncurkan notebook gaming 15 inci dengan 4K UHD display. Perangkat ini disebut ROG GX500. Resolusi yang ditawarkan adalah 2840×2160, dan didukung dengan prosesor i7 dengan NVIDIA GTX860M, bahkan notebook ini dipasangkan dengan teknologi VisualMarek untuk 100% NTSC, yang dikatakan oleh pihak Asus sebagai yang pertama untuk Notebook.
GX500 ini mendapatkan sistem pendingin dual-fan untuk pengolahan panas, dan memiliki berat 2,2Kg. Kabarnya notebook game ini akan dirilis pada Q3 tahun ini. Namun belum diinformasikan mengenai harga untuk Asus ROG GX500 ini. Kita nantikan saja. ( via) http://id-gadget.com/2014/06/03/1538/
Tidak ada komentar:
Posting Komentar